Artikel Tentang Hand Lettering

 

PENDAMPINGAN DALAM MENGEMBANGKAN CONTENT MARKETING UNTUK PRODUK HAND LETTERING DESIGN DI MEDIA SOSIAL

Permaisita Tiara Suci

Manajemen

Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa

ABSTRAK

Sejatinya, bisnis yang bisa menghasilkan keuntungan tidak hanya dari sektor makanan, namun juga dari sektor kerajinan tangan, misalnya saja adalah hand lettering. Kebanyakan pebisnis di era ini, mulai melirik media online untuk mempromosikan produknya. Namun, untuk bisa menarik perhatian calon customer, keberadaan content marketing yang menarik juga sangat dibutuhkan. Novia, merupakan salah satu pebisnis hand lettering di daerah Tangerang yang mempromosikan bisnisnya di Instagram dengan nama akun @nopi_coratcoret. Melihat adanya potensi untuk semakin mengembangkan bisnisnya, maka Permaisita Tiara, seorang mahasiswi Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa Yogyakarta, yang sedang menjalankan program pengabdian masyarakat berupaya untuk membantu mengembangkan bisnis tersebut. Artikel ini merupakan paparan kegiatan yang dilakukan untuk membantu Novia Indah dalam mengembangkan bisnisnya, dengan fokus utamanya yakni menambah serta mengembangkan content marketing.

Kata kunci: Pemasaran online, Hand lettering design, Media sosial, Content marketing

 

ABSTRACT

In fact, a business that can generate profits is not only from the food sector, but also from the handicraft sector, for example, is hand lettering. Most business people in this era have started to look the media online to promote their products. However, to be able to attract the attention of potential customers, the existence of interesting content marketing is also very much needed. Novia, is a businessman hand lettering in the Tangerang area who promotes her business on Instagram under the account name @nopi_coratcoret. Seeing the potential to further develop her business, Permaisita Tiara, a student at Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa Yogyakarta, who is currently running a community service program, is trying to help develop the business. This article is a description of the activities undertaken to assist Novia Indah in developing her business, with the main focus on adding and developing content marketing

Keywords: marketing online, hand lettering design, social media, content marketing 


PENDAHULUAN

Produk makanan dan minuman memang menjadi salah satu sektor yang paling banyak dan paling mudah dijumpai di manapun, baik offline maupun online. Jika dulu, produk makanan mudah ditemui di swalayan, agen, hingga warung-warung kecil seperti klontong, maka di zaman serba canggih ini, tentu untuk menemukan produk makanan akan lebih mudah lagi. Bahkan kita tidak harus pergi keluar untuk membelinya, karena telah tersedianya layanan delivery, e-commerce, hingga aplikasi online untuk memesan makanan.

Tergiur karena keuntungan yang ditawarkan dari menjual produk makanan dan minuman tersebut, banyak orang berlomba untuk ikut menjualnya juga. Padahal, sejatinya produk yang bisa dijual dan mendatangkan keuntungan tidak hanya dari sektor makanan dan minuman saja.

Nyatanya, sektor kerajinan tangan (handicraft) juga menawarkan keuntungan yang tak sedikit jika kita telaten menekuninya. Ada banyak jenis usaha yang bisa dikembangkan dari sektor kerajinan tangan, salah satunya adalah hand lettering.

Hand lettering merupakan sebuah desain karya seni yang digambar secara manual dengan tangan dan menggunakan unsur huruf (alfabet) sebagai elemen utama dengan lebih dari 1 goresan (multiple strokes) dan ditulis dengan berbagai gaya serta metode terlepas dari adanya aturan maupun batasan baku. Singkatnya, hand lettering ini merupakan seni menulis huruf dengan indah. Di mana dalam pengaplikasiannya, media untuk hand lettering tidak terbatas hanya pada kertas dan pensil saja, tetapi dapat menggunakan kuas, tinta, cat, kanvas, kayu, kaca, besi hingga tembaga.

Salah satu pebisnis hand lettering di Kabupaten Tangerang, tepatnya di RT. 011, RW. 07, Desa Mekarsari, adalah Novia Indah. Meski belum lama menjalankan bisnis ini, namun Novia telah menjual beberapa produk hand lettering buatannya melalui media sosial.

Novia adalah seorang mahasiswi tingkat akhir di salah satu universitas swasta yang ada di Jakarta. Berawal dari hobi dan keyakinan tinggi, ia akhirnya memutuskan untuk memulai bisnis lettering dan mengenalkannya di Instagram dengan nama akun @nopi_coratcoret.

Darisanalah, ia mengenalkan desain-desain buatannya dan mulai dikenali oleh banyak orang. Meski demikian, Novia mengatakan jika terkadang ia juga menemui kendala, seperti misalnya saja adalah mencari konsep desain lettering dan menambah content marketing untuk bisnisnya.

Content marketing sendiri adalah sebuah strategi marketing dalam membuat dan menyebarkan konten yang berharga, relevan, serta konsisten untuk menarik perhatian sekaligus membangun relasi yang kuat dengan para audiens atau calon customer. Ada banyak sekali jenis-jenis konten yang bisa digunakan untuk strategi content marketing, selanjutnya tinggal disesuaikan saja dengan minat dan keperluan untuk bisnis kita.

Dalam pemasaran online apalagi di zaman yang semakin canggih ini, tampilan suatu bisnis atau content marketing memang sangat menentukan. Dengan membuat content marketing yang menarik, orang-orang mungkin akan penasaran dan akhirnya mencari tahu online shop kita. Kurang lebih dengan cara demikian, kita bisa menarik lebih banyak customer.

Menghadapi hal ini, Permaisita Tiara, Mahasiswi dari Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa Yogyakarta, dari Padepokan 48 yang sedang menjalankan kegiatan pengabdian masyarakat di Desa Mekarsari, memiliki ide untuk mendampingi Novia Indah dalam menambah content marketing untuk bisnis hand lettering miliknya dengan memanfaatkan teknologi seperti aplikasi online serta Internet.

Rencana pendampingan untuk content marketing yang akan dibuat adalah; konten tentang review produk atau tool, quotes, dan puzzle feed Instagram. Selain itu juga, membantu membuat slogan bisnis, memberi sedikit masukan untuk mencantumkan nama akun Instagram di produk, serta menawarkan ide untuk membuat desain lettering lain seperti lettering quotes.

HASIL DAN PEMBAHASAN

Di masa sekarang, Seni lettering cukup menjamur di kalangan masyarakat, dimana seni lettering ini mulai booming sekitar tahun 2015-an. Berawal dari munculnya Instagram feed dari seorang seniman hand lettering, selanjutnya mulai banyak karya hand lettering yang kemudian diaplikasikan dalam seni lettering quotes atau kata-kata mutiara yang sering dijumpai sebagai elemen dekoratif untuk hunian, cafe, sekolah, dinding perkantoran, hingga mural di ruang publik.

Di Tangerang terdapat banyak seniman yang juga berkecimpung dalam dunia lettering. Para penggiat seni menggambar huruf ini kemudian bergabung menjadi satu dalam Komunitas di Instagram dengan akun @tangerang.menulis_  dan berperan sebagai media untuk mengasah serta mengembangkan seni hand lettering di daerah Tangerang, baik Tangerang Kota, Kabupaten Tangerang maupun Tangerang Selatan.

Salah satu seniman hand lettering di Tangerang adalah Novia Indah. Meski belum lama menggeluti secara serius bidang lettering, namun Novia berani untuk memulai bisnis hand lettering yang berbekal dari keyakinan dan rasa percaya diri tinggi. Terbukti, banyak orderan menghampirinya. Mulai dari mendesain lettering untuk hadiah ulang tahun, graduation, sampai hadiah pernikahan yang dipasarkannya melalui media sosial seperti Instagram dan WhatssApp.

Novia Indah lahir di Jakarta, 21 tahun silam. Ia adalah seorang mahasiswi semester akhir di salah satu universitas swasta yang ada di Jakarta. Beberapa orang di keluarga besarnya adalah lulusan desain serta pecinta seni seperti dirinya. Sejak kecil, ia sering iseng membuat catatan kecil di buku, serta menuliskannya dengan rapi dan cantik agar enak untuk dibaca, ia juga suka sekali menggambar apapun yang menurutnya bagus dan menarik. Kecintaannya terhadap seni lettering bertambah saat ia mulai masuk kuliah, berawal dari iseng-iseng melihat postingan di Instagram sampai ia menemukan seni hand lettering ini dan akhirnya semakin tertarik untuk mendalaminya.

Saat masih sekolah dulu, ia sering memberi kado berupa lettering hasil karyanya pada teman-teman, dan tak sedikit yang memberi respon positif untuknya. Berangkat dari hal tersebut, ia akhirnya mulai merintis bisnis di bidang jasa pembuatan hand lettering dengan mengenalkan serta mempromosikan bisnisnya di Instagram dengan akun @nopi_coratcoret. Perlahan namun pasti, bisnis yang dijalankannya sejak 4 bulan lalu ini, mulai banyak peminatnya, dari remaja hingga dewasa.

Berikut merupakan beberapa postingan produk yang ada di akun @nopi_coratcoret.


Gambar 1.  Gambar via Instagram @nopi_coratcoret

Desain yang satu ini, Novia berusaha untuk membuatnya se-simple mungkin, namun tetap menegaskan sisi elegan-nya.


Gambar 2.  Gambar via Instagram @nopi_coratcoret


Gambar 3.  Gambar via Instagram @nopi_coratcoret

Untuk desain ulang tahun, Novia biasanya membuat desain yang masih tergolong simple namun ia sedikit memberi nuansa ceria dengan tambahan gambar bunga berwarna cerah.

Biasanya, desain dan konsep untuk lettering sudah ditentukan sebelumnya oleh Novia, baru kemudian customer akan mengajukan request seperti nama, atau tambahan gambar yang diinginkan.

Selanjutnya untuk packaging, Novia biasanya memasukkan desain lettering-nya ke dalam bingkai foto untuk ukuran 25x20 cm, lalu menghiasnya dengan tali rami yang diikat sedemikian rupa untuk mempercantik tampilannya.


Gambar 4.  Gambar via Instagram @nopi_coratcoret

Untuk harga, Novia mematok harga yang bisa dibilang lumayan bersahabat di kantong. Ia memiliki prinsip untuk tidak mematok harga yang mahal untuk produknya, yang terpenting adalah kepuasan customer. Kalau customer­-nya senang, ia tentu akan lebih senang, dan hal itu membuatnya semakin bersemangat untuk menjalankan bisnisnya. Produk utama yang dijual Novia adalah, gift lettering berbingkai. Namun terkadang ia juga menerima order untuk kartu ucapannya saja. Untuk kartu ucapan, ia mematok harga sekitar Rp. 4.000,-  dan itu sudah termasuk tulisan lettering-nya. Sedangkan untuk gift lettering berbingkai, ia mematok harga sekitar Rp. 45.000,-  per desain yang sudah lengkap dengan bingkai serta kartu ucapan, lalu dikemas cantik dengan tali rami dan di-pack dengan tote bag unik. 

Untuk satu produk lettering jadi, biasanya Novia membutuhkan waktu satu sampai dua hari untuk pengerjaannya. Jika sebelumnya, ia sudah menemukan desain dan konsep yang cocok maka pengerjaannya akan lebih cepat lagi. Biasanya untuk referensi desain, ia sering mampir ke Pinterest atau melihat postingan-postingan seputar lettering yang ada di Instagram. Untuk proses pengerjaan, biasanya ia menggunakan kertas sketchbook ukuran A5, dan alat-alat tulis seperti; pensil, pulpen, cat air, penghapus, dan brush pen. Sebelumnya, ia akan membuat desain di kertas dengan pensil, lalu ditebalkan dengan pulpen, terkadang ia juga memberi sedikit sentuhan dengan brush pen supaya lebih cantik, dan terakhir dihias dengan cat air sebagai pemanis.

Selain menerima order-an untuk pembuatan hand lettering, di bulan Juli lalu, pernah ada seorang customer yang minta dibantu juga untuk membuat nama bisnis yang menarik untuk usahanya. Akhirnya, nama Wiqi Food dipilih untuk bisnis tersebut.


Gambar 5.  Gambar via Instagram @nopi_coratcoret

Bisnis hand lettering yang dijalankan Novia bisa dibilang cukup berkembang pesat. Selain produk makanan dan minuman, produk kerajinan tangan (handicraft) seperti hand lettering ini memang banyak diburu oleh banyak orang, tak terbatas usia, baik remaja, maupun dewasa, siapapun tentu suka dengan seni kerajinan tangan ini karena keindahan dari sisi tulisannya.

Sebagai seseorang yang menyandang status sebagai Generasi Milenial, Novia menyadari di zaman yang semakin canggih ini, tentu sudah banyak orang yang mulai beralih menggunakan media sosial, entah untuk membeli, menjual, atau hanya sekedar melihat-lihat saja. Karena alasan itulah, selain menjual dengan cara lawas (mouth to mouth), ia juga mempromosikan produknya di media sosial seperti Instagram. Tak ayal, banyak orang yang semakin mengenal produk lettering-nya dari social media tersebut.

Sejatinya, di era globalisasi ini tentu sudah banyak sekali perubahan yang terjadi. Misalnya saja, hal yang paling sering ditemui di kehidupan sehari-hari adalah jual beli. Jika dahulu jual beli dilakukan secara face to face (langsung), maka saat ini proses jual beli semakin mudah. Tak lagi harus bertemu secara langsung, proses jual beli serta memasarkan produk, kini bisa dilakukan lewat media online seperti social media. Bahkan jika memasarkan secara online, kita bisa menghemat biaya-biaya promosi langsung seperti; membagikan brosur, menempel poster, atau bahkan memasang pamplet.

Salah satu hal yang perlu diperhatikan dalam memasarkan produk secara online adalah pembuatan content marketing atau bahasa mudahnya, membuat konten bisnis. Content marketing sendiri adalah sebuah strategi marketing dalam membuat dan menyebarkan konten yang berharga, relevan, serta konsisten untuk menarik perhatian sekaligus membangun relasi yang kuat dengan para audiens atau calon customer. Bisa dibilang, content marketing ini merupakan kunci dari kesuksesan sebuah bisnis. Content marketing yang menarik tentu akan menarik perhatian para calon customer, dan akhirnya mereka akan tertarik untuk membeli apa yang kita jual.

Sebagai seorang pebisnis muda, Novia juga telah menerapkan content marketing ini pada bisnisnya meski belum begitu banyak dan beragam. Beberapa konten yang sudah dibuatnya adalah foto produk, review dari customer, serta beberapa konten foto menarik lainnya.

Konten review yang Novia masukkan di akun Instagram bisnisnya berisi tentang review-review dari para customer. Berikut merupakan salah satu review dari customer yang telah order lettering design untuk hadiah ulang tahun.





Gambar 6.  Gambar via Instagram @nopi_coratcoret

 

Selain membuat konten review, Novia juga terkadang mengunggah beberapa foto di akun Instagram bisnisnya. Terkadang foto bebas yang tidak ada hubungannya dengan produk miliknya untuk sekedar bersenang-senang. Misalnya saja seperti foto di bawah ini.


Gambar 7.  Gambar via Instagram @nopi_coratcoret

Suatu hari ia menemukan botol air mineral yang sudah kosong. Lalu, dengan segudang ide yang dimilikinya, disulaplah botol kosong tersebut menjadi sebuah karya seni berupa tempat pensil lucu dan membagikannya di akun @nopi_coratcoret, dengan harapan kalau langkahnya tersebut akan diikuti dan bisa bermanfaat untuk orang lain.

Lalu ada juga salah satu foto yang cukup menarik, diunggahnya di akun yang sama. Sebuah quotes dari Aristotle yang berbunyi, “What we have to learn to do, we learn by doing.” yang ia buat menjadi lettering di buku jurnal miliknya serta ditambah dengan hiasan-hiasan lucu.


Gambar 8.  Gambar via Instagram @nopi_coratcoret

Keberadaan sebuah konten dalam pemasaran online memang sangat menentukan jalannya bisnis tersebut. Di zaman ini, dimana teknologi semakin canggih, memang banyak sekali orang yang menggunakan media online untuk berbisnis. Beberapa dari merekapun, sadar akan pentingnya suatu content marketing dalam pemasaran online bisnis mereka. Begitupun dengan Novia, selain foto produk, ia juga terkadang mengunggah beberapa foto di akun Instagram bisnisnya meski tidak banyak.

Karena hal tersebut, dalam program pengabdian masyarakat ini, Permaisita Tiara mencoba untuk mendampingi Novia dalam menambah content marketing tersebut supaya kontennya tidak stuck itu-itu saja. Perkiraan rencana content marketing yang akan dibuat adalah; konten tentang review produk atau tool, quotes, dan puzzle feed Instagram. Selain itu, membantu membuat slogan bisnis, memberi sedikit masukan untuk mencantumkan akun Instagram di produk, serta menawarkan ide untuk menambah desain lettering lain seperti lettering quotes.

Dari kesemua perkiraan rencana tersebut, belum semua dapat dibuat dan diunggah di akun Instagram bisnis @nopi_coratcoret, dikarenakan suatu hal yang tak bisa diceritakan oleh Novia. Namun, ia telah diberi pemahaman dan pelatihan singkat dari rencana-rencana tersebut, hasilnya saat ini Novia semakin mengerti tentang pentingnya content marketing serta beragam jenisnya.

Rencana-rencana tersebut antara lain; konten tentang review produk atau tool, quotes, dan puzzle feed Instagram, serta menawarkan ide untuk menambah desain lettering lain seperti lettering quotes.

 Sebagai bentuk dari terealisasi-nya rencana tersebut yang berupa pemahaman dan pelatihan. Berikut ini merupakan contoh tampilan-tampilan yang diambil dari berbagai sumber.


Gambar 9.  Gambar via Instagram @letteringdialy

 

Membuat konten berupa review suatu produk atau tool tentu akan menjadi selingan yang menarik. Misalnya saja, saat Novia sedang rehat sejenak dari aktivitas mendesain lettering karena mencari ide, ia bisa me-review tool (alat) atau bahkan produk yang digunakannya untuk membuat lettering. Bisa saja, sebenarnya ada beberapa follower-nya di Instagram yang penasaran dengan alat dan bahan apa yang ia gunakan untuk membuat lettering secantik itu. Bisa dikatakan ini juga merupakan salah satu cara untuk menarik customer.

Selain me-review suatu produk atau tool, cara lain untuk menarik perhatian customer adalah dengan menghias feed Instagram sekreatif dan semenarik mungkin. Hal ini bisa dilakukan dengan menambah postingan berupa quotes sebagai selingan, lalu bisa juga membuat puzzle feed Instagram. Puzzle feed Instagram sendiri merupakan teknik desain untuk feed Instagram yang membuat gambar-gambarnya bisa saling menyambung.

Contoh tampilan puzzle feed Instagram dapat dilihat pada gambar di bawah ini: 


Gambar 10.  Gambar via Instagram @tsurayyastore_hijab

Selain menambah konten, Permaisita Tiara juga menawarkan ide pada Novia untuk menambah desain lettering lain seperti lettering quotes. Karena biasanya, Novia hanya mendesain lettering dalam bentuk request nama-nama dari customer. Contoh desain lettering quotes yang ditawarkan untuk Novia dapat dilihat pada gambar di bawah:


Gambar 11.  Contoh Gambar dari Pinterest

Jika Novia membuat desain lettering lain, seperti contoh quotes pada gambar di atas, mungkin saja bisa semakin menarik perhatian para customer, terutama pemburu quotes. Bisa dibilang, mungkin tidak semua orang ingin memajang lettering bertuliskan namanya di rumah, sesekali mereka mungkin membutuhkan sesuatu yang lain seperti kalimat penyemangat, motivasi, ataupun quotes untuk menghias rumah mereka.

Selanjutnya ada beberapa rencana yang telah terealisasi. Rencana-rencana tersebut meliputi; membantu membuat slogan untuk bisnis, serta memberi sedikit masukan untuk mencantumkan nama akun Instagram @nopi_coratcoret di produk.

Sejatinya, kebanyakan bisnis baik online maupun offline pasti memiliki slogan mereka sendiri. Slogan (Tagline) merupakan sekumpulan frase atau baris kata yang dapat mewakili identitas, posisi, dan keunggulan dari suatu produk atau bisnis yang disusun secara atraktif agar dapat menarik perhatian konsumen. Disini, slogan menjadi elemen penting yang mencerminkan keunikan suatu produk atau bisnis tersebut sehingga membuatnya lebih cepat dikenal oleh pangsa pasar.

Karena alasan itulah, Permaisita Tiara membantu Novia untuk membuat slogan yang menarik, karena sebelumnya bisnis miliknya ini belum memiliki slogan. Setelah melalui beberapa proses singkat dan kesepakatan, akhirnya disetujui bahwa slogan untuk bisnis hand lettering design miliknya ini adalah “Pretty Lettering For Special One” yang kemudian dimasukkan di akun bio @nopi_coratcoret.


Gambar 12. Gambar via Instagram @nopi_coratcoret

Novia menginginkan slogan yang menggambarkan bisnisnya secara tepat. Slogan “Pretty Lettering For Special One” memiliki arti yang cukup mendalam. Ia ingin jika produknya ini diberikan untuk orang terkasih, baik sahabat, pacar, orangtua, maupun keluarga bisa sangat berkesan karena nantinya hasil lettering ini pasti akan dipajang, toh, lettering ini juga merupakan hasil buatan tangan sendiri (handmade) bukan hasil dari cetak jadi (print).

Selain desain lettering berbingkai, Novia juga menjual kartu ucapan dengan gambar bunga cantik yang diberi pemanis berupa tali rami yang diikat sederhana. Hasil jadi dari lettering kartu ucapan ini memang sangat cantik dan menarik. Total ada dua lembar dari satu buah kartu ucapan. Dibagian depan, ada hiasan bunga yang cantik dan hampir memenuhi seluruh bagian depan kertas, lalu dibagian dalamnya, ditulis lettering sesuai request customer, biasanya berupa ucapan selamat dan nama si penerima lalu ada nama si pengirim juga.

Semua bagian dan isinya cukup menarik. Namun ada satu hal yang sepertinya kurang. Biasanya, beberapa bisnis online kerap mencatumkan nama akun media sosialnya di produk tersebut. Pencantuman akun media sosial itu tentu bukan hanya sebagai hiasan saja, tetapi karena memang ada alasannya. Mungkin untuk menambah customer atau lainnya.

Dan kebetulan, diproduk milik Novia, hal tersebut tidak berlaku. Biasanya, ia memang tidak mencantumkan akun bisnisnya dalam produk tersebut. Sedangkan sejatinya, pencantuman atau penulisan nama akun bisnis bisa menjadi salah satu strategi promosi tidak langsung dalam sebuah pemasaran baik itu secara online maupun offline. Karena dengan mencantumkan nama akun bisnis, bisa saja customer menjadi loyal dengan kita jika pelayanan yang kita berikan pun memuaskan mereka. Atau mungkin, jika suatu saat ada orang lain atau teman si customer yang penasaran dengan produk kita, maka dia sudah tahu harus mencari ke mana, selain bertanya pada temannya itu, bisa juga dia melihat dari akun bisnis yang dicantumkan diproduk tersebut. 

Novia pun, akhirnya memutuskan untuk mencantumkan nama akun bisnisnya di produk miliknya. Ia menuliskan sendiri nama akun bisnisnya dengan tulisan tangan agar lebih menarik. Berikut merupakan salah satu contoh dari pencantuman nama akun bisnis yang ia cantumkan di kartu ucapan.


Gambar 13.  Difoto Sendiri oleh Permaisita Tiara, 11 September 2020, 13:38 WIB

 

KESIMPULAN

Bisnis hand lettering design memang memiliki banyak peminat, mulai dari remaja sampai dewasa. Begitupun dengan bisnis lettering milik Novia. Dalam pelaksanaan program pengabdian ini, bisnis hand lettering Novia diharapkan bisa menjadi lebih maju lagi dengan beberapa saran dan masukan rencana-rencana content marketing yang telah dilakukan dengan sebaik mungkin. Hal-hal meliputi rencana yang telah dilaksanakan antara lain; membuat review tentang produk atau tool, quotes, puzzle feed Instagram, membuat desain lettering quotes, serta membantu membuat slogan bisnis, dan mencantumkan nama akun Instagram diproduk sebagai tanda pengenal.

 

SARAN

Semoga kedepannya, program pengabdian masyarakat ini dapat berjalan lebih baik lagi dan semakin bermanfaat bagi masyarakat desa khususnya dan negara Indonesia pada umumnya.

UCAPAN TERIMA KASIH

Terima kasih kepada Bapak Andhi Dwi Nugroho, S.Pd., M.Pd selaku Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), dan Novia Indah selaku owner dari Nopi_coratcoret yang telah banyak membantu dalam pembuatan artikel ini, serta segenap pihak yang telah membantu jalannya pengabdian masyarakat/ KKN ini sehingga dapat berjalan lancar dengan semestinya dan tanpa adanya hambatan berarti.

DAFTAR PUSTAKA

https://instagram.com/nopi_coratcoret  (diakses pada tanggal 1 September 2020, pukul 09.45 WIB)

Artikel KKN UST. Pengembangan Home Industri di Desa Sumyang. 1-12.

Garside, Kesy A., dkk. (2020). Penguatan Aspek Produksi dan Pemasaran Pada Usaha Keripik Singkong Mix Sayur. Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat LPIP UMP Semarang. 4 (1). 61-68.

Werdani, Eri R., dkk. (2020). Pelatihan Pemasaran Produk Homemade Melalui Sosial Media. Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat LPIP UMP Semarang. 4 (1). 1-5.

https://desainerhaus.com/2017/04/07/bedanya-tipografi-kaligrafi-dan-hand-lettering/  (diakses pada 3 September 2020, pukul 10.26 WIB)

https://www.dewaweb.com/blog/strategi-content-marketing-bisnis/ (diakses pada 4 September 2020, pukul 10.25 WIB)

https://instagram.com/tangerang.menulis_ (diakses pada 4 September 2020, pukul 11.24 WIB)

https://glints.com/id/lowongan/apa-itu-content-marketing/ (diakses pada 6 September 2020, pukul 11.37 WIB)

https://pinterest.com/  (diakses pada 7 September 2020, pukul 09.40 WIB)

https://instagram.com/letteringdialy  (diakses pada 9 September 2020, pukul 13.31 WIB)

https://instagram.com/tsurayyastore_hijab  (diakses pada 10 September 2020, pukul 13.50 WIB)

 

 

 

 

 

 

 

Komentar